MTs Ma’arif Andong menggelar acara Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil’alaamin dengan tema kearifan lokal pada Jumat, 7 Februari 2025. Acara ini adalah hari ke-5 progam P5RA dan diikuti oleh para siswa yang mewakili masing-masing kelasnya serta didampingi oleh para guru yang bertugas.
Beragam lomba tradisional berupa gobak sodor, lompat tali, congklak, dan bola bekel menjadi permainan utama yang dilombakan dalam kegiatan ini. Dengan semangat kebersamaan, seluruh peserta dengan antusias menciptakan suasana yang meriah dan penuh semangat.
Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari serta mengenalkan budaya lokal sebagai upaya melestarikan budaya permainan rakyat di tengah perkembangan teknologi yang semakin pesat.
Acara ini mendapat respons positif dari para siswa dan guru. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk menumbuhkan karakter yang berlandaskan nilai-nilai kearifan lokal.
Post a Comment